UPZ IAI Diniyyah Pekanbaru Gelar Rapat, Bahas Strategi Pendistribusian dan Penghimpunan Dana ZIS

PEKANBARU – Unit Pengumpul Zakat (UPZ) IAI Diniyyah Pekanbaru mengadakan rapat koordinasi pada Rabu, 15 Januari 2025, guna merumuskan langkah-langkah strategis dalam pendistribusian dan penghimpunan dana Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS). Acara ini bertempat di ruang rapat kampus IAI Diniyyah Pekanbaru dan dihadiri oleh jajaran pengurus UPZ serta perwakilan dosen.
Wakil Rektor III, Irwan Tutrisno, ME, dalam sambutannya mengapresiasi kinerja UPZ selama ini. Ia menekankan pentingnya optimalisasi penghimpunan dan distribusi dana ZIS untuk mendukung kebermanfaatan yang lebih luas. "Dana ZIS yang dikelola dengan baik akan memberikan dampak positif bagi masyarakat dan mendukung misi sosial kampus," ujar Irwan.
Rapat ini dipimpin langsung oleh Ketua UPZ, Indra Praja, M.Sy, yang memaparkan rencana strategis untuk memperluas jaringan penghimpunan dana serta memperkuat transparansi dalam pendistribusian.
"Kami akan meningkatkan kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk lembaga eksternal, untuk memaksimalkan potensi ZIS. Transparansi dan akuntabilitas tetap menjadi prioritas utama dalam pengelolaan dana," jelas Indra.
Sekretaris UPZ, Fernando Yudistira, M.Sos, menambahkan bahwa edukasi masyarakat tentang pentingnya ZIS akan menjadi salah satu fokus utama. "Kami akan mengadakan program sosialisasi secara rutin agar masyarakat lebih memahami manfaat dari dana ZIS yang dikelola UPZ IAI Diniyyah," katanya.
Sementara itu, Irwandi, ME, selaku Bendahara UPZ, memaparkan laporan keuangan serta rencana distribusi dana untuk program-program sosial dan pendidikan yang telah dirancang.
Rapat ini menghasilkan beberapa langkah strategis untuk pengelolaan ZIS yang lebih baik, termasuk penguatan sistem penghimpunan berbasis digital, pembentukan program bantuan pendidikan bagi mahasiswa kurang mampu, serta peningkatan transparansi laporan kepada masyarakat.
UPZ IAI Diniyyah Pekanbaru berkomitmen untuk terus menjadi lembaga pengelola ZIS yang amanah dan profesional, mendukung tercapainya kesejahteraan masyarakat dan pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas.
Informasi seputar UPZ serta Penerimaan Mahasiswa Baru IAI Diniyyah pekanbaru bisa chat 0852-7102-1543. (fy)